Tentu Anda sudah tidak
asing lagi dengan Curriculum Vitae. Tak
sedikit fresh graduate yang
kebingungan tentang apa itu curriculum
vitae ketika ingin melamar pekerjaan.
Sedangkan CV atau curriculum vitae merupakan
salah satu syarat yang dianggap penting untuk mendapatkan pekerjaan. Karenanya
kemodernan telah menawarkan kemudahan bagi Anda yang ingin membuat CV, sebab
kini banyak ditemukan jasa pembuatan CV dan lamaran kerja secara online.
Meski demikian, Anda juga perlu memilih penyedia layanan jasa terbaik agar bisa mendapatkan hasil yang memuaskan dan berkualitas. Seperti yang telah diketahui, curriculum vitae merupakan daftar riwayat hidup yang mencakup informasi dan data-data yang diperlukan untuk melamar pekerjaan. Beberapa data penting yang semestinya ada di dalam CV di antaranya adalah informasi pendidikan, biodata, keahlian, riwayat pekerjaan, dan masih banyak lagi lainnya.
Jasa Pembuatan CV dan Lamaran Kerja Termurah
CV menjadi dokumen
penting yang bisa Anda gunakan untuk memperkenalkan diri kepada perusahaan yang
dituju mengenai siapa diri Anda dan apa saja kemampuan yang Anda miliki
sehingga hal tersebut dapat menunjukkan nilai ‘lebih’ tentang Anda.
Anda perlu membuat curriculum vitae yang menarik untuk mendapatkan nilai setinggi-tingginya dari rekrutmen. Selain itu sebaiknya Anda juga membuat surat lamaran kerja yang rapi dan terstruktur sehingga pihak HRD yang membacanya akan langsung tertarik dan berpikir bahwa Anda adalah seseorang yang profesional.
Manfaat Curriculum Vitae untuk Pelamar Kerja
Beberapa manfaat curriculum vitae di antaranya adalah untuk menjelaskan informasi diri, keterangan diri, data diri, dan lainnya. Dengan menggunakan CV, setiap pihak yang membacanya pasti akan menelaah dan mengetahui siapa Anda dari informasi yang telah dicantumkan. Bisa dibilang CV akan berperan untuk menggambarkan bagaimana kualitas Anda dari spesifikasinya dalam berorganisasi dan pendidikan. Jadi CV akan menjadi media untuk menjelaskan kriteria diri Anda dalam bentuk teks.
Fungsi Curriculum Vitae saat Melamar Kerja
Keberadaan CV sangat krusial di mana perusahaan akan memberikan kesan mengenai kandidat pelamar yang akan mereka pahami melalui data-data dari curriculum vitae yang Anda berikan. Berikut beberapa fungsi curriculum vitae yang dapat Anda ketahui.
- Memperkanalkan diri Anda kepada perusahaan
- Mempermudah perusahaan untuk melakukan klasifikasi pelamar berdasarkan jenjang pendidikan serta pengalaman yang tercantum
- Mengetahui keterampilan dan kemampuan pelamar
- Dan mengetahui perkiraan ataupun nilai gaji yang cocok dan pantas bagi pelamar
Melihat dari manfaat
serta fungsi penting dari CV dalam dunia kerja, sebaiknya Anda memang tidak
sembrno pada saat membuatnya. Anda harus lebih teliti sehingga data diri yang
dibuat bisa menarik perhatian perusahaan.
Lantas bagaimana bila
Anda belum bisa membuat CV atau karena terlalu sibuk dan tidak mempunyai waktu
untuk membuat curriculum vitae yang
baik? Apabila benar demikian, sebaiknya Anda tidak perlu merasa cemas ataupun
khawatir. Saat ini Anda bisa menemukan jasa
pembuatan CV lamaran kerja online
untuk memenuhi kebutuhan melamar pekerjaan.
Lantas informasi apa saja
yang harus Anda cantumkan dalam CV? Berikut tiga hal penting yang tidak boleh
sampai terlewat.
1. Data Diri
Poin pertama yang wajib
Anda cantumkan adalah data diri pribadi. Misalnya, nomor telepon, tempat
tanggal lahir, alamat, dan lain sebagainya. Dengan begitu orang yang membaca CV
Anda akan langsung tahu siapa diri Anda yang sebenarnya.
2. Pengalaman Kerja
Selain data diri, Anda
juga perlu menuliskan pengalaman kerja. Apabila Anda menggunakan jasa pembuatan
CV dan lamaran kerja, maka Anda bisa memberi tahu mereka pengalaman kerja yang
sudah Anda tempuh selama ini. Selain menyantumkan pengalaman kerja secara
resmi, Anda juga bisa menambahkan beberapa pengalaman lain, seperti menjadi
relawan tertentu atau pernah menjadi pegawai magang.
3. Pengalaman
Anda juga harus tetap
menyantumkan pengalaman lainnya. Misalnya pernah menjadi volunteer untuk kegiatan besar atau pernah mengikuti
kegiatan-kegiatan yang banyak mendapatkan sorotan dari media.
Baca Juga: 5 Keuntungan Membuka Usaha untuk Masa Depan
Jasa Pembuatan CV dan Lamaran Kerja Murah, Terpercaya, Serta
Profesional
Karena begitu pentingnya curriculum vitae dalam menentukan
ketertarikan perusahaan, maka Anda harus berusaha memberikan CV terbaik pada
saat melamar kerja. Apabila saat ini Anda sedang membutuhkan CV dan merasa
tidak sanggup membuat CV yang menarik untuk membuat orang yang membacaya
terkesan, maka Anda bisa menggunakan jasa pembuatan CV dan lamaran kerja saja.
Saat ini penyedia jasa
pembuatan CV sudah cukup banyak, tapi Anda harus memilih penyedia jasa yang
tepat, salah satunya Oxyart. Di sini Anda akan diberikan pelayanan terbaik dari
desainer profesional.
Karena saat membuka
“Lowongan Pekerjaan” tentu saja lamaran yang masuk sangat membludak. Oleh
karenanya HRD akan melihat CV Anda dalam beberapa detik saja bila dirasa tampilannya
tidak menarik. Akan tetapi bila curriculum
vitae yang Anda berikan memang menarik, maka HRD akan melihat lebih lama
lagi untuk memahami siapa Anda.
Karenanya Oxyart hadir
untuk mempermudah langkah Anda dalam melamar pekerjaan. Di sini Anda bisa
mendapatkan beberapa fasilitas, dua di antaranya adalah CV dengan warna yang
bagus dan tidak norak. Desain CV juga modern, menarik, dan tidak membosankan. Oxyart juga bisa menyesuaikan konten informasi yang diperlukan dengan hasil yang
berkualitas.
Oxyart merupakan penyedia
layanan jasa pembuatan CV, lamaran kerja, penataan berkas, puzzle feed, banner/poster, cover
buku, undangan, book mark, kartu
nama, dan logo.
Berapa harga pembuatan CV
atau pelayanan lain yang disediakan oleh Oxyart? Anda tidak perlu cemas
mengenai hal tersebut, sebab Oxyart menyediakan harga pembuatan yang bersahabat.
Anda hanya perlu menyiapkan budget dengan
kisaran Rp15.000 —Rp200.000 saja, tergantung pada jenis
layanan serta model yang ingin Anda gunakan.
Tentu saja Anda bisa
terhubung langsung dengan desainer terpercaya Oxyart. Dengan begitu Anda bisa lebih
mudah untuk melakukan konseling dan membuat kesepakatan terbaik bersama. Oxyart
juga akan mengirimkan berkas yang Anda perlukan sesuai dengan waktu yang telah
disepakati bersama.
Hingga saat ini Oxyart
sudah melayani banyak pengguna dengan respons yang positif. Bahkan bila Anda
perlu melakukan revisi minor, Oxyart akan memenuhi keinginan tersebut. Sehingga
Anda akan benar-benar mendapatkan dokumen sesuai dengan keinginan. Sehingga CV
maupun surat lamaran kerja yang Anda miliki bisa menarik HRD ataupun perusahaan
yang dituju.
Jika Anda ingin menilik
jasa pembuatan CV lamaran kerja terdekat, Oxyart bisa ditemukan melalui akun
instagramnya @Oxyart05 atau bisa dengan
menghubungi WhatsApp 087883275148.
Oxyart selalu berusaha
meningkatkan kualitas layanan jasa pembuatan CV dan lamaran kerja serta
beberapa jasa lain yang disediakan. Sehingga Anda bisa merasa lebih percaya
diri untuk melamar pekerjaan ataupun mengembangkan bisnis maupun produk yang
dimiliki.
Wah. Kereeen. .. .😍
BalasHapuswhehehe makasih Kak Emil :)
Hapuswah ada juga yah jasa ginian
BalasHapustapi emang prospek banget sih, apalagi buat orang yang ga bisa desain dan blank mau nulis apa di cv
hihi sekarang mah apa aja bisa jadi usaha, kak. Dan memang banyak yang gunain jasa kayak gini. Aku aja CV dibuatin kwkw. Males ribet soalnya hihi
HapusBaru tahu kalo ada jasa bikin CV seperti ini, sekarang apa saja bisa dijadikan jasa ya termasuk CV ini.
BalasHapusKalo untuk melamar cewek, kira kira bisa pakai CV ini tidak ya.😅
Gaskeun om, yang butuh langsung suruh hubungi ini aja kwkw. ini terpercaya soalnya hehehe.
HapusBisa-bisa, silakan rewuest biar ketrima punya bini lagi (asal gak kena tendang sama bini lama) kwkwkkw